Kamis, 02 Oktober 2014

#Lagu Ngsal

Gak suka pura-pura, lebih suka tampil apa adanya
Persetaan kalian tak suka, aku gak mikirin juga
Mau dicela, atau dibilang songong
Yang jelas ku masih tau diri, gak sombong
Percuma pasang muka manis,kalo aslinya belang
Didepan sok manis kaya lapis, tapi dibelakang kurang ajar
Kaya gak punya malu, atau emang tak tau malu
Setelah dapat apa yang dimau, kau pergi kaya angin lalu
Ibarat pepatah aku madu dan kau benalu, kerjaanmu cuma menggangu
Sini ku tinju mukamu, biar gak tambah belagu
Dasar keledai otak dungu
Mendingan jauh-jauh jangan ganggu hidupku
Tapi gak guna juga telalu aku pikirin
Mungkin kau cuma iri sama apa yang udah aku dapetin
Jadi gak perlu khawatir, gak perlu diambil pusing
Cukup duduk santai, nikmatin apa yang udah ku perjuangin

#Ini lagu ngasal
Jangan sampai kau kesal
Tampang berandalan
Tapi masih punya sopan
Eyo oh eyo ohhh eyooo

Bukan maksudku menghakimi, atau mau memaki
Tapi ini realita jujur dari dalam hati
Suka tak suka, terserah dengan kalian
Aku bukan domba bermuka dua, jadi gak perlu pengawal
Aku juga bukan veteran atau seorang pahlawan
Nama ku selalu dikenang,tak pernah kalian lupakan
Harum memabukan
Bagai minuman, ku paksa kalian kecanduan
Terbang tinggi sampai ke awan
Kaya orang yang gak normal
Bicaraku tak beraturan
Penampilan berandalan, tapi masih tau akan sopan
Gak pernah lupa juga, selalu ingat kata mama papa
Jadi anak harus berguna, bagi bangsa dan negara
Pelindung wanita, sosok pemimpin keluarga
Bukan cuma foya-foya, hamburkan uang semata
Bicara kemampuan gak usah kau ragukan
Aku pria tangguh walau wajah kurang tampan

#Ini lagu ngasal
Jangan sampai kau kesal
Tampang berandalan
Tapi masih punya sopan
Eyo oh eyo ohhh eyooo

Aku tahu banyak yang benci ketimbang suka
Tapi bodo aja itu urusan mereka
Gak mau main paksa,jilat kira dan kanan
Cukup seadaanya, asal hasilnya memuaskan
Aku bukan pemain utama, tapi selalu diperhitungkan
Bagaikan bayangan, ku awasi kau dari belakang
Dengan perlahan-lahan, ku berikan suatu ancaman
Hati-hati dalam melangkah, agar tak salah jalan
Tetap berpegang teguh, dengan apa yang ku yakini
Meski banyak yang mencibir, aku tak akan peduli
Terus melangkah maju, meksi jalan berliku
Aku tak lagi ragu, berpacu dengan waktu
Berharap suatu saat nanti keberhasilan kan datang
Jika kau tanya kapan? Pasti kan ku berikan .

#Ini lagu ngasal
Jangan sampai kau kesal
Tampang berandalan
Tapi masih punya sopan
Eyo oh eyo ohhh eyooo
#Ini lagu ngasal
Jangan sampai kau kesal
Tampang berandalan
Tapi masih punya sopan
Eyo oh eyo ohhh eyooo

"-NdolL'Z-"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar